Cara Daftar Blu Digital BCA dengan Mudah

Kalau kamu adalah nasabah BCA, kamu harus mencoba cara daftar Blu Digital BCA. Blu merupakan aplikasi BCA untuk memudahkan nasabah melakukan transaksi lewat ponsel.

Diluncurkan pertama kali pada Juli 2021, Blu telah digunakan oleh lebih dari 800 ribu users seluruh Indonesia.

Sebagai salah satu bank digital di Indonesia, Blu menawarkan kelebihan yang tidak dimiliki bank konvensional. Apa sajakah itu? Jawabannya akan kamu temukan dalam artikel ini.

Fitur Andalan Blu by BCA

Fitur Andalan Blu by BCA

Beberapa fitur berikut ini menjadi kelebihan yang diandalkan oleh Blu untuk memikat pengguna, di antaranya adalah:

  • bluAccount: rekening utama yang bebas biaya transfer antar bank dan bebas biaya top up rekening
  • bluSaving: split account yang dapat kamu buat sebanyak maksimal 20 rekening, kamu bisa memanfaatkan fitur ini untuk mengatur pos-pos keuangan
  • bluGether: rekening patungan untuk maksimal 49 orang dalam satu rekening
  • bluDeposit: cukup dengan dana 1 juta rupiah, kamu sudah bisa membuka deposito dengan tenor sampai 12 bulan
  • bluVirtual Card: kartu virtual yang memudahkanmu belanja secara online maupun offline
  • QRIS: memudahkanmu melakukan transfer uang atau pembayaran secara cashless, tinggal scan dan uang akan terkirim
  • Tarik tunai tanpa kartu: fitur yang memungkinanmu melakukan penarikan uang di ATM BCA mana saja tanpa kartu ATM, cukup pakai kode OTP

Cara Daftar Blu Digital BCA

Cara Daftar Blu Digital BCA

Kalau kamu tertarik dan berminat mendaftar Blu by BCA, begini langkah-langkahnya:

  • Download dulu aplikasinya di PlayStore atau AppStore
  • Masuk ke aplikasi dan ketikkan nomor ponselmu yang masih aktif
  • Kamu akan menerima kode verifikasi melalui ponsel, masukkan ke kolom yang tersedia pada aplikasi
  • Masukkan alamat emailmu, kemudian buat password untuk login ke Blu
  • Aplikasi akan memintamu melengkapi data, unggah foto e-KTP, foto dirimu, serta foto NPWP (jika ada)
  • Kalau kamu adalah nasabah BCA, lakukan verifikasi kartu debit (ATM) dan nomor ponsel yang dipakai saat mendaftar rekening BCA
  • Lanjutkan dengan mengisi alamat rumah, serta data pekerjaanmu
  • Setelah semua data diisi, pihak Blu akan melakukan video call sebagai bagian verifikasi, ikuti setiap instruksi yang diberikan
  • Pendaftaran akun Blu telah berhasil

Begitulah cara daftar Blu Digital BCA. Setelah terdaftar, kamu bisa lakukan cara isi saldo Blu BCA untuk mulai bertransaksi. Semoga bermanfaat.

Biar akhir bulan keuangan gak sekarat, convert pulsamu jadi saldo BCA di Viapulsa.

Atau
Fajar Diana
Fajar Diana

Experienced content and copywriter skilled at crafting captivating stories and enhancing written works.

Articles: 81